Guide & porter merbabu
Guide dan porter merbabu
Guide dan porter, nama nama tsb udah tidak asing lagi bagi dunia pendakian gunung. Guide atau yang di kenal dengan pemandu wisata ialah seseorang yang di bayar atau di sewa untuk menemani pendaki untuk memberikan petunjuk jalan,peta dan memberikan informasi mengenai tempat/gunung yang akan di daki. Sedangkan
Porter ialah seseorang yang menawarkan jasanya untuk membawakan barang bawaan para pendaki
Saat mendaki gunung, temen temen tentu harus melewati sejumlah tanjakan untuk mencapai puncak. Bukan cuma itu, temen temen juga harus membawa sejumlah perlengkapan di dalam carrier yang tentunya nggak sedikit.
Dengan medan pendakian yang sulit, napas yang ngos-ngosan, dan aklimatisasi seadanya tentu membawa beban yang banyak bisa sangat melelahkan. Maka, jangan heran kalau di wilayah kaki gunung banyak ditemukan jasa porter untuk meringankan beban teman teman semua.
pasti sudah nggak asing dengan profesi tersebut, kan? Hampir di setiap gunung, mereka selalu ada untuk membantu para pendaki yang ingin mencapai puncak, tapi kurang punya kemampuan untuk membawa barang yang banyak.
Selain itu
Porter gunung sering kali juga bisa merangkap menjadi guide lho?
Di gunung gunung indonesia dengan kemampuan mendaki mereka yang bagus dan juga pengetahuan mereka yang lebih baik tentang gunung yang didaki, porter kadang-kadang juga merangkap sebagai pemandu
Jadi, pada satu sisi mereka adalah pembawa barang-barang para pendaki gunung. Kemudian di lain sisi, mereka juga bekerja sebagai penunjuk jalan. Kalau lo menggunakan jasa porter yang sekaligus bertindak sebagai pemandu seperti ini, maka nggak ada salahnya untuk melebihkan biaya porter gunung dari biasanya.😄
Ini bukan tentang seberapa banyak uang yang temen temen keluarkan, namun juga seberapa pandai lo menyampaikan rasa terimakasih kepada si porter tsb. dan juga seringkali merangkap sebagai tim RESCUE sekaligus?
Kita tidak tau apa yng akan terjadi jika temen temen semua bermain di alam, banyak kejadian di atas gunung para porter lebih sering menjadi tim penyelamat sekaligus. Ketika satu musibah terjadi di atas gunung, biasanya para porter ini adalah orang-orang pertama yang naik untuk memberikan bantuan.
Pada gunung-gunung yang memiliki tingkat kunjungan yang ramai, para porter, pemandu dan tim rescue kadang harus bekerja setiap hari untuk memastikan keselamatan para pendaki.
Dengan perlengkapan ala kadarnya, para porter inilah yang memberi respon pertama kali sewaktu ada pendaki yang terjatuh, cidera atau karena apa pun yang membutuhkan evakuasi segera.
Dengan kondisi semacam ini nggak berlebih rasanya untuk mengatakan porter pada banyak kesempatan, tampil menjadi pahlawan tanpa terlihat. Mereka mengangkut barang-barang pendaki yang berat, dan jika terjadi sesuatu yang nggak direncanakan, mereka pula yang pertama kali akan memberikan bantuan,,?
Maka dari itu porter gunung sering di juluki dengan penyelamat para pendaki.
Komentar
Posting Komentar